Waifu Kok Mayat? Mayat Ndasmu!

Sumpah saya terganggu sekali dengan kalimat itu. sebuah kalimat yang sebenarnya sudah lumayan lama beredar di kalangan wibu. Sebuah kalimat yang diniatkan untuk mengejek para wibu yang menjadikan miyazono kaori dari anime shigatsu wa kimi no uso sebagai waifu.

 

Mungkin beberapa dari kalian ada yang bertanya siapa itu miyazono kaori dan kenapa dia bisa disebut mayat. Ok, akan saya jawab. Pertama, miyazono kaori adalah tokoh cewe (heroine) utama dalam anime shigatsu wa kimi no uso. Kedua, kenapa bisa disebut mayat adalah karena di akhir cerita anime shigatsu wa kimi no uso, miyazono kaori dikisahkan meninggal.

Lalu apa yang membuat saya terganggu?

Umm.. gimana ya. Agak ga tega aja gitu. cewe se-tegar kaori yang meski oleh dokter sudah divonis hidupnya ga akan lama tetap berjuang dengan sekuat tenaga sampai akhir hidupnya. Kayak… kenapa kalian tega ngatain karakter se kawaii kaori-chan dengan sebutan mayaaaat?

Ok kaori memang meninggal. Tapi masak dipanggil mayat? Yang lain kek. Almarhum misalnya. Atau jenazah (?). mayat itu kesannya gatau kenapa ga enak banget.

Mungkin orang yang suka ngatain kaori dengan kalimat “waifu kok mayat” bakal bilang… “ngefans kok sama karakter yang meninggal”. Ok, sekarang gini. Taruhlah kamu adalah seorang wibu dan waifumu adalah karakter yang ga meninggal. Pertanyaannya adalah… “emang waifumu  beneran hidup?”

12 Komentar untuk "Waifu Kok Mayat? Mayat Ndasmu!"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel